ACEHTREND.CO, Singkil- Kabar duka datang dari Tanah Singkil. Irwansyah, anak lelaki berusia 10 tahun, sudah dua tahun mengidap diabetes akut. Kaki sebelah kirinya kini sudah kering dan mengelupas. Informasi yang berhasil aceHtrend kumpulkan, Sabtu (24/9/2016), lelaki malang ini beralamat di Kampung Teluk Rumbia, Kecamatan Singkil, Kabupaten Aceh Singkil.
Informasi yang dirilis di grup Blood for Life Foundation Singkil, Irwansyah berasal dari keluarga miskin di kampung yang berada di pinggir Sungai Singkil.
Informasi terbaru yang diposting oleh seorang facebooker, bahwa pada Senin (26/9/2016) Irwansyah akan dirujuk ke Banda Aceh.
//Alhamdulillah berkat bantuan sahabat-sahabat Insya Allah Ananda kita IRWANSYAH berangkat ke RSUZA Banda Aceh kalau tidak halangan pada hari Senin, 26 september 2016. Perlu kami informasikan bagi Bapak/Ibu yg mudah rejikinya untuk mengirim bantuan, kalau memberitahu kami melalu sms/tlpon tolong kasih tau namanya. Dan kalau tidak dikasih tau namanya kami tidak menanyakan kerna mungkin orang tsb ikrlas tanpa tau orangnya. Sebelumnya kami ucapkan terima kasih atas bantuan Bapak/Ibu // tulis akun ZulkaNain Ijul.
Note: Bila ada pembaca yang diberikan kelapangan rezeki, silakan hunungi nomor Hp keluarga Irwansyah: 0853 7304 2900. An: Zulkarnain.