ACEHTREND.COM, Banda Aceh – Banjir Bandang kembali terjadi di Desa Natam Lama, Kecamatan Bandar, Kabupaten Aceh Tenggara pada Jumat Sore, 28 Desember 2018.
Informasi yang diperoleh dari Badan Penanggulangan Bencana Aceh (BPBA), banjir bandang ini terjadi karena intensitas curah hujan yang tinggi yang mengakibatkan meluapnya sungai Kali Bulan hingga ke pemukiman warga Desa Natam Lama.
“Banjir bandang yang sedang terjadi ini adalah banjir bandang ketiga yang terjadi di lokasi yang sama dalam dua bulan terakhir,” kata Kepala BPBA Aceh Teuku Ahmad Dadek, Jumat malam (28/12/2018).
Menurut Ahmad Dadek sejauh ini pihaknya sedang melakukan pendataan terhadap dampak kerugian dan korban yang terkena dampak dari banjir tersebut.[]
Editor : Ihan Nurdin