ACEHTREND.COM, Lhoksukon – Komite Peralihan Aceh (KPA) Daerah III Teungku Chiek di Paya Bakong Wilayah Samudra Pasee menyerahkan ratusan sak semen dan seng untuk proses pembangunan masjid baru di Gampong Lueng, Kecamatan Paya Bakong, Sabtu (30/3/2019).
Bantuan tersebut diserahkan Komandan Operasi KPA D-III, Sofyan Chombet, yang diterima langsung oleh panitia pembangunan.
Panglima Muda KPA D-III Pasee, Hasan Nurdin, alias Rembo, melalui Komandan Operasi Sofyan Chombet mengatakan, bantuan ini bentuk kepedulian sesama muslim dan antusias rekan-rekan kombatan GAM untuk pembangungan rumah ibadah.
Apalagi, kata Chombet, Gampong Lueng merupakan basis GAM saat Aceh masih bergejolak perang. Dirinya juga berjanji akan memperjuangkan biaya pembangunan masjid tersebut di pihak pemerintah, swasta, dan dermawan lainnya untuk proses penyelesaian pembangunannya.
“Alhamdulillah hari ini kami dari KPA D-III Pasee sudah menyerahkan ratusan sak semen dan seng sebagai tahap awal proses pembangunan masjid, ke depan saya dan rekan-rekan majelis D-III akan memperjuangkan di pemerintah dan pihak lainnya untuk proses penyelesaian pembangunannya,” ujar Chombet.
Menurutnya, selama ini pihaknya sudah melakukan berbagai kegiatan sosial dan itu sebagai bentuk kepedulian dan loyalitas GAM terhadap rakyat. Ke depan, harapnya, semoga mereka mampu melakukan hal-hal yang besar dan bersentuh langsung terhadap warga.
“Kami terus melakukan upaya dan memberikan masukan kepada pemerintah untuk terus melakukan program-program yang pro rakyat, yang bisa langsung dinikmati oleh rakyat, dan itu sebagai bentuk upaya menyejahterakan rakyat,” ungkap Chombet.
Sementara itu, panitia pembangunan Masjid Baitul Hidayah tersebut, mengungkapkan rasa terima kasih kepada seluruh anggota KPA D-III Pasee yang telah berkontribusi langsung pada proses pembangunan rumah ibadah yang sudah lama diimpikan oleh warga setempat.
“Kami sangat bersyukur dan berterima kasih kepada seluruh jajaran KPA, yang sudah ambil andil dalam proses pembangunan masjid ini. Alhamdulillah dan kami yakin jika KPA berada di garda terdepan dalam proses pembangunan insyaallah akan cepat selesai,” ujar panitia pembangunan tersebut.[]
Editor : Ihan Nurdin