ACEHTREND.COM, Blangpidie – Ratusan rider se-Sumatra memeriahkan Abdya Motor Adventure (AMA) 2 untuk menyemarakkan HUT ke-18 Kabupaten Aceh Barat Daya (Abdya) pada 10 April 2020 mendatang.
Ratusan rider yang tergabung dalam berbagai komunitas motor trail tersebut start pertama di halaman Kantor Bupati Abdya, Jalan Bukit Hijau, Gampong Keude Paya, Kecamatan Blangpidie, Sabtu (14/3/2020).
Para rider tersebut dilepas langsung oleh Wakil Bupati Abdya, Muslizar MT, bersama Kapolres AKBP Moh Basori SIK, Dandim 0110/Abdya Letkol Czi M Ridha Has, Sekda Thamrin, Kadis Pendidikan Jauhari, serta sejumlah pejabat Abdya lainnya.
Kapolres Abdya AKBP Moh Basori SIK selaku Pembina AMA dalam sambutannya mengatakan, rute yang dilalui oleh para rider meliputi lintasan perkampungan, sungai, dan pegunungan yang terletak di Kecamatan Blangpidie, Jeumpa, dan Kecamatan Setia.
“Rute-rute ini sangat menguji adrenalin para rider, maka kami berharap agar kita semua berhati-hati serta menikmati keindahan panorama Kabupaten Abdya,” ungkap Kapolres.
Momentum AMA 2 ini kata kapolres, selain menyambut HUT ke-18 Abdya dan silaturrahmi sesama rider, juga sebagai ajang promosi Kabupaten Abdya kepada para rider yang datang dari berbagai Kabupaten di seluruh Sumatera.
“Maka besar harapan kami kepada teman-teman rider di luar Abdya, terutama dari luar Aceh agar menceritakan kepada teman-teman di sana kalau Abdya memiliki potensi wisata yang luar biasa untuk dikunjungi,” pesan Kapolres.
Ia juga berharap agar para rider sama-sama menjaga keselamatan sehingga kegiatan tersebut berjalan dengan baik, aman, dan lancar. Sebab, kata kapolres, medan di AMA 2 ini lebih menantang dibandingkan pada pelaksanaan AMA 1 tahun lalu.
“Maka sekali lagi kami sampaikan kepada rider agar mengeksplorasi keindahan Abdya, dan menikmati kesejukan alamnya. Nikmati medannya, jaga keselamatannya, dan ceritakan ke luar sana kalau Abdya ini memiliki potensi besar destinasi wisata, sehingga Abdya dikenal lebih jauh di luar sana,” pungkas Kapolres.[]
Editor : Ihan Nurdin