ACEHTREND.COM, Idi Rayek – Innalillahi wainna Ilaihi rajiun. Anggota Panitia Pengawas Pemilihan (Panwaslih) Kabupaten Aceh Timur, Muhammad Jafar, meninggal dunia di RS Graha Bunda Idi Rayek sekitar pukul 05.00 WIB, Rabu (9/9/2020).
Ketua Panwaslih Kabupaten Aceh Timur, Maimun, kepada aceHTrend membenarkan bahwa anggotanya Muhammad Jafar yang menjabat sebagai Kordiv Penindakan Pelanggaran telah meninggal dunia.
“Almarhum meninggalkan seorang istri dan dua anak serta dikebumikan di Gampong Blang Geulumpang Idi Rayeuk, Aceh Timur,” sebut Maimun.
Kata Maimun, almarhum memiliki riwayat penyakit ginjal dan telah dua kali melakukan operasi yakni disalah satu rumah sakit di Penang, Malaysia, dan di RSUZA Banda Aceh. Kemudian juga beberapa kali mendapat perawatan baik di RSCM Langsa dan salah satu rumah sakit di Medan, Sumatera Utara.
Kemudian terakhir, pada Selasa (8/9/2020), sekitar pukul 10.00 WIB, masuk Rumah Sakit Graha Bunda Aceh Timur dan pada Rabu (9/9/2020) pagi mengembuskan napas terakhir.
“Selama hidupnya almarhum selalu berbuat baik sesama anggota Panwalih Aceh Timur. Mohon dimaafkan segala salah dan khilaf beliau. Semoga Amal ibadah almarhum diterima Allah Swt dan kepada keluarga yang ditinggalkan, semoga diberi ketabahan dan kesabaran,” pungkasnya.[]
Editor : Ihan Nurdin
Komentar